Pages

Kamis, 23 Mei 2013

Tujuan adaptasi Makhluk Hidup (Tumbuhan)

Adaptasi pada Tumbuhan

1.    Melindungi diri
a.    Bambu memiliki rambut gatal
b.    Salak, putri malu dan mawar memiliki batang berduri
c.    Pohon Nangka, Pohon Karet, dan Bunga Kamboja memiliki getah
d.   Durian dan nangka memiliki kulit buah berduri

2.    Kelangsungan hidupnya
a.    Kaktus
· Daun berbentuk duri untuk mengurangi penguapan
· Batang tebal dan berlapis lilin untuk menyimpan air
· Akar panjang untuk mencari air lebih banyak

b.    Teratai
· Daun lebar dan tipis untuk mempercepat penguapan
· Batang berongga untuk mengapung dan bernafas
c.    Eceng gondok
Akar lebat untuk menjaga keseimbangan
Batang berongga untuk mengapung
d.   Bakau memiliki akar yang menjulang ke permukaan untuk bernafas dan menahan ombak
e.    Jati, mahoni, kapas, kedondong menggugurkan daunya pada musim kemarau untuk mengurangi penguapan.
f.     Padi dan jagung menggulungkan daunya saat panas untuk mengurangi penguapan
g.    Kencur, jahe, kunyit dan rumput mengeringkan daunya untuk mengurangi penguapan

Tujuan adaptasi Makhluk Hidup (Hewan)

Rangkuman materi IPA SD.
Adaptasi Hewan


1.    Melindungi diri dari musuh


a.       Landak memiliki kulit berduri
b.      Cecak dan kadal memutuskan ekornya
c.       Kalajengking, kelabang dan lebah mempunyai sengat
d.      Ular memiliki bisa
e.       Bunglon mengubah warna tubuh
f.       Belalang daun memiliki warna mirip daun
g.    Walang sangit mengeluarkan bau tidak sedap
h.    Kecoak, Musang, Kumbang, dan Ular Tidak Berbisa berpura-pura mati
i.      Cumi-cumi dan gurita mengeluarkan cairan tinta
j.      Paus dan lumba-lumba muncul ke permukaan untuk bernafas

2.    Memperoleh makanan

  1. Burung pipit mempunyai paruh pendek dan kuat. Bentuk paruh ini sesuai untuk memakan jenis bijibijian. Paruh ini berfungsi menghancurkan biji tersebut.
  2. Burung elang mempunyai paruh kuat, tajam, dan melengkung bagian ujungnya. Paruh seperti ini sesuai untuk mencabik mangsanya.
  3. Bebek mempunyai paruh yang berbentuk seperti sudu. Bentuk paruh seperti ini sesuai untuk mencari makanan di tempat becek, berlumpur, atau di air.
  4. Burung pelatuk mempunyai paruh yang panjang, kuat, dan runcing. Paruh burung pelatuk untuk mencari serangga yang bersembunyi di kulit pohon, dalam lubang pohon, atau pada batang pohon yang lapuk.
  5. Burung kolibri mempunyai paruh berbentuk panjang dan runcing. Bentuk paruh seperti itu memudahkan burung kolibri mengisap nektar.
  6. Burung pelikan mempunyai paruh berkantong. Paruh demikian memudahkannya untuk menangkap ikan dalam air.

Senin, 20 Mei 2013

Minum Dua Gelas Air Sebelum Makan dapat Menurunkan Berat Badan


Ada banyak cara dilakukan untuk menurunkan berat badan, seperti mengurangi porsi makan dan olahraga. Namun ada trik sederhana yang bisa membuat Anda menurunkan berat badan, yaitu minum 2 gelas air sebelum makan. Saat akan menyantap makanan, cobalah minum air putih satu atau dua gelas sebelumnya. Penelitian baru menunjukkan bahwa minum air putih dua gelas sebelum makan adalah cara terbaik untuk mengekang nafsu makan dan membantu Anda menurunkan berat badan. Dalam penelitian terbaru, kami menemukan bahwa selama 12 minggu, pelaku diet yang minum air putih sebelum makan, tiga kali sehari, bisa turun 2,5 kg lebih banyak dibandingkan pelaku diet yang tidak minum dulu. Alasannya sederhana,
Minum dua gelas air putih sebelum makan akan membuat perut Anda terisi dengan zat yang memiliki nol kalori. Hasilnya, orang akan merasa lebih kenyang dan makan lebih sedikit kalori yang terkandung dalam makanan. Tak hanya sebelum makan, memperbanyak minum air putih juga merupakan salah satu cara untuk membantu menurunkan berat badan. Ini menjadi cara yang lebih baik untuk mengganti kebiasaan minum minuman manis yang mengandung kalori tinggi. Meskipun tidak ada jumlah pasti air yang harus diminum, para ahli menyarankan untuk minum air putih tiap kali Anda merasa haus. Ini bisa jadi cara sederhana untuk menurunkan berat badan.
sumber : http://www.ilmukesehatan.com

Sabtu, 18 Mei 2013

Sifat Bahan

Rangkuman materi IPA SD.
1.    Kain
a.    Serat alami
1)   Serat kapas
·      lentur, lembut, serta mudah menyerap air/keringat
·      digunakan untuk membuat pakaian.
·      Kain dari bahan kapas disebut kain katun.
2)   Kapuk
·      kuat, lentur, dan mudah menyerap air tetapi serat kapuk kurang halus
·      banyak digunakan ntuk menbuat perabotan rumah tangga misalnya kaos kaki, kasur, dan sumbu kompor.
3)   Serat dari kulit batang rami
Sangat kuat, kasar dan kaku. Digunakan untuk membuat karung, misalnya karung beras dan karung gula.
4)   Serat wol
·      diperoleh dari bulu binatang misalnya kambing, biri-biri, maupun unta.
·      mudah menyerap air, halus,dan terasa hangat saat dipakai.
·      serat  wol cocok digunakan di daerah yang bersuhu dingin.
·      bahan pembuat selimut maupun karpet. Serat wol halus digunakan sebagai  bahan pakaian.

5)   Serat sutra
Diperoleh dari kepompong ulat sutra yang disebut serat sutra. Kain sutra mempunyai sifat yang
kuat dan sangat halus. Selain itu, kain sutra juga memiliki kilauan alami yang sangat indah.
b.    Serat sintetis
·      Serat sintetis diperoleh dengan mengolah bahan plastik.
·      Bahan serat sintetis diantaranya nilon dan poliester.
·      Sintetis memiliki sifat, antara lain tidak mudah kusut, kuat, tetapi tidak nyaman dipakai dan tidak menyerap keringat.
·      Sebagai bahan untuk membuat jas hujan, parasut, karpet, serta tenda.
2.    Kaca
a.       Keras tapi mudah pecah
b.      Tidak tembus air
c.       Tembus pandang                     
d.       Mudah dibentuk jika dipanaskan
e.       Tahan panas                             
f.       Isolator
Manfaat kaca antara lain untuk membuat jendela, peralatan rumah tangga dan kaca mata


3.    Kayu
a.       Keras dan kuat            
b.      Mudah melapuk
c.       Tembus air                               
d.      Isolator
e.       Mudah dibentuk
Manfaat kayu antara lain untuk membuat perabotan rumah tangga, mebel, bahan bangunan, bahan bakar.
4.    Karet
a.       Lentur atau elastic                               
b.      Tidak tahan panas(mudah terbakar)
c.       Isolator                                    
d.      Kedap air
e.       Kuat
Manfaat karet antara lain untuk membuat ban, alas sepatu, alas sandal, balon dan pembungkus kabel.
5.    Logam
a.       Kuat dan keras                        
b.      Kedap air
c.       Isolator panas dan listrik                     
d.      Berkarat (besi)
e.       Padat
Logam banyak dimanfaatkan untuk bahan bangunan, peralatan rumah tangga, peralatan pertanian, perhiasan (emas), bahan kabel listrik. Pembuatan thermometer menggunakan logam yang berbentuk cair (raksa).
6.    Plastik
a.    Elastic                                                   
b.    Mudah dibentuk/dicetak
c.    Tidak tahan panas                                 
d.   Tidak mudah pecah
e.    Isolator                                                 
f.     Kedap air
Plastik banyak digunakan untuk membuat perabotan rumah tangga seperti ember, gelas, kantong plastik dan mainan anak-anak
7.    Kertas
a.    Mudah menyerap air
b.    Mudah sobek
Banyak digunakan untuk tulis menulis, kardus dan pembungkus makanan


sumber: http://sdalirsyad2pwtlevel6.wordpress.com

Pengaruh kegiatan manusia terhadap ekosistem

1.    Penebangan hutan secara liar dan pembakaran hutan
Akibat :
a.    Erosi, Banjir, Longsor
b.    Hewan kehilangan tempat tinggal dan makanan
c.    Hewan dan tumbuhan tertentu punah
d.    Hewan-hewan liar masuk ke perkampungan karena habitatnya rusak dan kekurangan makanan
2.    Penggunaan pupuk berlebihan
Akibat :
a.    Tanaman pengganggu (gulma) tumbuh subur
b.    Sisa pupuk akan masuk ke perairan menyebabkan meledaknya populasi alga/tumbuhan air sehingga mengganggu kehidupan makhluk hidup di air
3.    Penggunaan pestisida berlebihan
Akibat :
a.    Mencemari tanah dan air
b.    Organism tanah seperti cacing dan bakteri mati
4.    Perburuan Hewan secara liar
Akibat :
a.    Hewan-hewan punah
b.    Ketidakseimbangan rantai makanan. Misalnya jika harimau punah maka rusa berkembang pesat sehingga rumput habis
5.    Pembangunan pabrik
Akibat :
a.    Asapnya mencemari udara
b.    Limbahnya mencemari tanah dan perairan sehingga biota air mati.
6.    Menangkap ikan dengan peledak
Akibat :
a.    Merusak terumbu karang sehingga ikan kehilangan tempat tinggal dan tempat mencari makan
b.    Ikan-ikan kecil ikut mati sehingga tangkapan ikan menurun pada periode selanjutnya
7.    Menangkap ikan dengan pukat hariamau (mata jaring kecil)
a.    Ikan-ikan kecil ikut tertangkap sehingga menurunkan tangkapan ikan selanjutnya
8.    Penambangan
Akibat :
a.    Merusak lapisan tanah
b.    Pencemaran lingkungan
c.    Penambangan minyak di laut menyebabkan tumpahan minyak mencemari laut



sumber : http://sdalirsyad2pwtlevel6.wordpress.com

Pentingnya Pelestarian Hewan/Tumbuhan

Rangkuman materi IPA SD. Pelestarian hwan dan tumbuhan penting untuk:
1.    Melindungi tumbuhan/hewan dari kepunahan
2.    Melestarikan hewan/tumbuhan langka
3.    Menjaga keseimbangan ekosistem
4.    Memenuhi kebutuhan hidup manusia
·      Suaka margasatwa bertujuan untuk melindungi dan melestarikan kelangsungan hidup satwa tertentu agar tidak punah. Juga untuk penelitian, ilmu pengetahuan,pendidikan, menunjang budidaya, pariwisata, dan rekreasi.
·      Cagar alam untuk melindungi dan melestarikan flora dan fauna yang hidup di dalamnya. dipergunakan juga untuk kepentingan ilmu pengetahuan, pendidikan, dan rekreasi.
·      Taman nasional berfungsi melindungi hewan dan tumbuhan
·      Kebun raya dan kebun botani untuk melestarikan tumbuhan

Jumat, 17 Mei 2013

UH Sumber Daya Alam

Soal Ulangan Harian untuk siswa kelas 4 SD semester 2.

  1. Jelaskanlah yang dimaksud dengan Sumber Daya Alam (SDA)!
  2. Sebutkanlah 2 jenis Sumber Daya Alam!
  3. Sebutkanlah 3 contoh SDA yang dapat diperbaharui!
  4. Sebutkanlah 3 contoh SDA yang tidak dapat diperbaharui!
  5. Jelaskanlah yang dimaksud dengan, hutan produksi, hutan lindung, dan hutan suaka alam!
  6. Sebutkanlah 3 manfaat hutan bagi manusia!
  7. Sebutkanlah 3 alat yang tidak boleh digunakan untuk menangkap ikan!
  8. Sebutkanlah 3 usaha melestarikan lingkungan!
  9. Jelaskanlah apa yang imaksud dengan daur ulang!
  10. Sebutkanlah 3 manfaat daur ulang bagi manusia! 

Eits jangan dilihat banyak atau sedikitnya soal yach. Ini soal dibuat untuk menyikapi anak/siswa yang keseharinya malas menulis ketika diajar oleh guru. So, menyelam sambil minum air. Ulangan sekaligus nyatat... 

Semoga bermanfaat.

Perubahan Lingkungan Fisik (Materi IPA SD)

Lingkungan sangat dipengaruhi oleh faktor fisik, misalnya gelombang laut. Gelombang laut membuat Kepulauan Indonesia terancam keberadaanya oleh abrasi pantai. Download materi lengkapnya di sini



Sumber: Buku Paket IPA Kelas 4 SD Yudhistira

Pengelompokan Makhluk Hidup ( Tumbuhan )

Pengelompokan Tumbuhan

1. Akar
a.    Serabut               : jagung, padi, tebu, eceng gondok
b.    Tunggang           : jati, mangga, rambutan
2. Batang
a.    Berbatang rumput           : padi, jagung              
b.    Berbatang kayu              : mangga, jeruk, rambutan
c.    Berbatang basah             : bayam, pisang, pacar air
d.    Batang menjalar di tanah : semangka, mentimun, ubi jalar, dan rumput
3. Daun
a.    Tulang daun menyirip         : daun mangga, daun jambu, daun jeruk
b.    Tulang daun melengkung    : daun waru, daun sirih
c.    Tulang daun menjari           : daun singkong, daun papaya, daun anggur, daun jarak, daun kapas
d.    Tulang daun sejajar            : daun tebu, daun jagung, daun padi
4. Biji
a.    Berkeping satu (monokotil)    : padi, jagung, tebu
b.    Berkeping dua (dikotil)          : kacang-kacangan, pepaya, jambu, mangga
5. Tempat hidupnya
a.    Hidrofit  (hidup di air)                : eceng gondok, teratai, hydrilia, kayambang
b.    Hygrofit (tempat lemba              : talas, keladi, tumbuhan paku, lumut
c.    Xerofit (tempat kering)               : kaktus